Penyebab kebocoran air pada AC

Apa yang menyebabkan air menetes dari indoor AC?

Pertanyaan yang sering di ajukan kepada kami penyedia jasa service AC di semarang. Ada beberapa alasan yang akan kita ulas mengenai kebocoran / air yang menetes pada AC di indoor.
Ada beberapa alasan kenapa air keluar dari jalur yang sudah di rancang untuk jalan keluarnya air yang semestinya. Salah satu yang akan kita jelaskan dan akan di paparkan untuk menambah wawasan bagi pengguna AC. 


Di sebabkan lubang atau selang pembuangan tersumbat.

Tidak sedikit bagi pengguna atau pemilik AC di semarang yang melakukan atau memanggil tukang service untuk membersihkan / mencuci Acnya sebelum ada kerusakan. Sering dari team kami menemui kondisi seperti ini. Ketika ada kerusakan atau troble contohnya adalah jika ada kebocoran atau Ac meneteskan air baru memanggil jasa service untuk mengatasinya. Tentunya dalam kondisi seperti ini tidaklah baik untuk unit Ac di rumah anda, karna akan mengakibatkan kerusakan yang lebih parah dari sebelumnya jika tetap di biarkan perawatan yang hanya di lakukkan saat ada masalah. Dari lamanya AC tidak pernah di cuci / cleaning di situ akan menimbulkan atau menyebabkan kotoran yang menumpuk pada Evapulator, sehingga akan timbul LENDIR dari kotoran tersebut.

Kenapa bisa timbul Lendir pada unit Ac??

Nah begini akan kita jelaskan kenapa bisa terbentuk lendir pada AC. 
Kotoran yang terbawa masuk ke ruangan oleh manusia atau emang kotoran yang sudah berada di dalam ruangan atau kamar yang terhisap oleh AC dan menempen pada evapulator dari situ bisa menimbulkan Lendir yang akan menyumbat pembuangan air. Debu yang sudah berbulan bulan bercampur dengan Air dingin yang di hasilkan oleh sirkulasi freon lah yang akan menjadikan debu menggumpal dan terbentuk lendir pada Ac. Seiring waktu berjalan maka lendir tersebut akan berkembang dan berjatuhan pada talang pembuangan. Memang sebagian lendir ada yang terbawa oleh air karnena lendir berbentuk lebih kecil dari pada lubang pembuangan.

Nahh... bagaimana lendir yang menggumpal lebih besar dari pada lubang pembuangan?? Tentunya akan menyumbat sistem kerja pembuangan. Ini yang menyebabkan air tumpah tidak beraturan dari bak penampungan air. Dari penjelasan menyebutkan bahwa berapa pentingnya melakukan perawatan rutin berkala selama 3 - 4 bulan sekali sebelum terbentuk lendir dan akan menyumbat pembuangan AC anda dan mengganggu kenyamanan aktifitas anda di rumah. 
Tapi tidak usah khawatir bagi pemilik ac yang sudah terlanjur bocor / meneterskan Air. Kami memiliki alat service dan tahu bagaimana cara untuk menyelesaikan masalah tersebut, Beritahu kami di contact centrenya SERVICE AC SEMARANG di 081291244676. Cukup dengan mengirimkan SMS ajukan keluhan maka kami akan segera datang untuk memyelesaikanya.

Salam dingin dari team JETT COOL dan kunjungi juga artikel lainya di http://semarangservice.blogspot.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jasa Pasang AC Pedurungan Semarang Timur

Harga dan Biaya Jasa Service AC Semarang

CARA MEMPERBAIKI KOMPRESOR AC